This is a Video slide

Alhamdulillah, 9 program beasiswa dikucurkan SMP Al Irsyad Surabaya untuk para siswanya

   SMP Al Irsyad Surabaya selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik untuk para siswa-siswinya, terlebih untuk mengantarkan mereka menjadi sosok yang sukses. Doa para guru yang tiada terputuskan, nasihat dan arahan yang tiada terhentikan merupakan bagian kecil dari upaya tersebut. Dan bentuk lain dari rangkaian upaya tersebut adalah pemberian penghargaan siswa berprestasi (Bea Siswa) yang diberikan kepada siswa dengan beberapa ketentuan sebagai berikut :

1.    Beasiswa Al-Fatih  :

      Hanya diberikan kepada lulusan dari SD Al-Irsyad yang menjadi siswa kelas VII SMP Al-Irsyad sebesar Rp 1.000.000,-

2.    Beasiswa Tahfidz :

üDiberikan kepada semua pendaftar siswa baru kelas VII yang mampu menghafal Al Qur’an (satu setengah juz) sebesar Rp 1.000.000,-

üDiberikan kepada siswa kelas 7, 8, dan 9 yang naik kelas dan lulus dengan ketentuan:

Tahfidz juz 28 sebesar SPP 1 bulan

Tahfidz juz 27 sebesar SPP 2 bulan

Tahfidz juz 26 sebesar SPP 3 bulan

Tahfidz juz > 26 sebesar SPP 4 bulan

3.    Beasiswa Salam I :

     Mendapat potongan 25% dari uang pangkal dan 50% dari uang SPP selama 1 tahun diberikan kepada siswa baru kelas VII SMP Al-Irsyad dengan ketentuan berlaku.

4.    Beasiswa rapor semester I

Diberikan kepada siswa kelas 7, 8, dan 9 yang menempati posisi rangking 1, 2, dan 3 rapor semester I secara pararel.

Peringkat I sebesar potongan SPP 3 bulan

Peringkat II sebesar potongan SPP 2 bulan

Peringkat III sebesar potongan SPP 1 bulan

5.    Beasiswa UN-BK

üDiberikan kepada peraih nilai UN-BK minimal 95 perbidang studi sebesar Rp. 500.000

üDiberikan kepada peraih nilai rata-rata terbaik

Terbaik I sebesar Rp. 1.000.000

Terbaik II sebesar Rp. 750.000

Terbaik III sebesar Rp. 500.000

6.    Beasiswa siswa berprestasi

Diberikan kepada siswa berprestasi dalam bidang akademik dan non akademik

Terbaik I sebesar Rp. 1.500.000

Terbaik II sebesar Rp. 1.000.000

Terbaik III sebesar Rp. 750.000

7.    Beasiswa bahasa Arab

Diberikan kepada berprestasi dalam program bahasa Arab dengan kriteria yang telah dtetapkan

Terbaik I sebesar Rp. 1.000.000

Terbaik II sebesar Rp. 750.000

Terbaik III sebesar Rp. 500.000

8.    Beasiswa SalamII :

     mendapatkan potongan 50% Uang Pangkal dan 20% SPP selama 1 tahun bagi siswa baru YPAS yang pernah meraih predikat minimal satu kali juara 3 Nasional dalam 3 tahun terakhir.

9.    Beasiswa Salahudin Al Ayubi :

     Diberikan kepada siswaberprestasi baik akademik maupun non akademik selama yang bersangkutan bersekolah di YPAS, dengan beasiswa berupa bebas SPP 1 sampai 12 bulan dan potongan uang pangkal 25% - 50%.

Harapan besar dari kucuran 9 program beasiswa ini adalah termotivasinya para siswa untuk berlomba-lomba dalam kebaikan dengan tanpa merubah niat ibadah dalam setiap aktifitas belajar mereka. Semoga SMP Al Irsyad Surabaya tetap istiqamah bergerak berbagi kebaikan demi menggapai keberkahan Ilahi.

 

 

Who's Online

We have 3 guests and no members online

Kontak

Phone : (031)3293657
 Fax : (031)3287287
     
Jl. Sultan Iskandar Muda 46 Surabaya
 

Pengunjung

Visitor Counter

Video Siswa SMP Al-Irsyaad

Quick Links

SMP Al-Irsyaad Facebook